Menjadi Jurnalis itu Gampang

Hai sahabat iCampers, ternyata jadi jurnalis itu gampang loh, dan semua orang pasti bisa melakukannya. Mengapa demikian?

Menjadi jurnalis memang dibutuhkan keahlian khusus dalam menganalisa berita yang akan disampaikan. Akan tetapi jika kita adalah seorang pemula hal yang pertama kali kita lakukan adalah menulis, menulis dan menulis. Jika seseorang kesulitan dalam menulis maka “ bebaskan lah dirimu dari rasa bersalah” ucap redaktur transTV dalam pelatihan jurnalistik, senin 19 desember 2016.

Kemudian dari menulis teruslah berlatih, sampai pada saat dimana kita tidak bisa meninggalkan kebiasaan menulis tersebut. Dalam hal ini, pikiran dan tangan kita akan mulai berkoordinasi secara otomatis tanpa harus memikirkan apa yang menjadi subjek utama yang akan kita tulis dan akan merasakan sesuatu yang berbeda dari biasanya.

Dari kebiasaan menulis yang sering kita lakukan, kita akan mulai memahami potensi diri, mulai mencari tantangan baru dalam kepenulisan dan mulai mencari suatu wadah yang bisa menerima dan mempublikasikan hasil karya tulis kita. Contoh dari wadah tersebut bisa melaui menjadi jurnalis atau wartawan dan juga pers(media), yang dapat membantu mempublikasikan hasil karya tulis kita dalam bentuk berita baik hard news maupun soft news. Dari situ kita bisa berbagi apapun jenis karya tulis yang kita buat baik itu berita, feature, opini dan lain-lain.

Komentar



error: Konten dilindungi!